Kamis, 18 Mei 2017 0 komentar

Review Buku: Antagonist by Lala Laurentia

Judul: Antagonist
Penulis: Lala Laurentia
Narasumber: Dr. Yopi Gunawan
Penerbit: Elekxmedia Komputindo
Terbit: September 2015
Format eBook via iJak
ISBN : 9786020272658


Blurb

Cantik, supel, dan menyenangkan. Janda pula! seperti sebuah magnet yang menarik banyak pria agar mendekat. Sayang Riyani harus berhenti tebar pesona saat janin berkembang dalam rahimnya. Ia pun menikah untuk kali kedua. Janda beranak satu dengan perjaka. 

Hampir satu tahun berselang, wajah cantik Riyani terekam kamera dan disiarkan di seluruh stasiun TV. Berjas putih dan berhijab, ia tampil meyakinkan sebagai dokter. Sayangnya Riyani bukan sedang akting sinetron. Ia terkenal lantaran dijadikan tersangka penculikan bayi baru lahir disebuah rumah sakit daerah.


Sinopsis

Riyani yang sudah menjanda menikah dengan pemuda bernama Dhika. Seorang pemuda sederhana yang mencintai Riyani. Alasan lain Riyani menikahi Dhika adalah karena anak Dhika yang sedang ia kandung di rahimnya. Menutupi malu, Dhika dengan penuh keyakinan akan mencintai Riyani dan menjaga anak-anaknya.

Sayangnya, pernikahan mereka terhalang restu dari Mama Riyani yang tidak menyukai Dhika. Mama Riyani beranggapan, Dhika hanya pemuda yang ingin menumpang hidup di rumah mewah milih keluarga Riyani, dan sampai pernikahan terlaksana, mama Riyani makin gencar membuat hidup pernikahan Riyani seperti neraka.

Sampai akhirnya Riyani dan Dhika memilih tinggal jauh dari mamanya

Ternyata, neraka sesungguhnya tengah menanti Riyani

G+

0 komentar

Wrap Up Post IRRC 2017


Indonesian Romance Reading Challenge 2017


Niat buat eksis baca romance selalu kehalang sama challenge bulanan yang lagi rame di instagram. Nggak bisa nolak juga sih, karena kalau di instagram nggak dituntut untuk membuat review panjang-panjang seperti halnya kalau nulis di blog, yang berimbas pada efesien waktu aja sebenarnya.


Dan aku sampai lupa lho sebenarnya, udah berapa banyak sih buku lokal bergenre romance yang udah aku lalap sampai habis.


Yuk simak ^^


January 2017
Tenggelamnya Kapan Van Der Wijck – Hamka
Critical Eleven – Ika Natasha
Damn! It’s You – Pelangi Tri Saki


Febuari 2017
Hey! You! – Pelangi Tri Saki
Denting Lara – K. Fischer


Mei 2017
Not  A Perfect Wedding – Asri Tahir
The Proposal of Love – Mayya Adnan


Total: 7 buku

Ini masih jauh dari target aku sebelumnya

Setelah ini kayaknya harus buka-buka lagi romance lokal keke~ 

Dan pesimis kalau bisa menang giveaway kali ini hahaha

Sampai jumpa di rekapan IRRC 2017 selanjutnya ^^

G+

Minggu, 14 Mei 2017 0 komentar

Review Buku: The Proposal of Love by MayyaAdnan

Judul: The Proposal of Love
Penulis: Mayya Adnan
Penerbit: Elekxmedia Komputindo
Published 27 Agustus 2014
Tebal 344 halaman
ISBN 9786020245256 
Format ebook via iJak

Blurb
Aira Maharani seorang gadis manis dan cerdas yang bekerja sebagai peneliti di Lembaga Konsultan Politik yang bertugas untuk mendampingi Vivian Mahesa selama jelang Pemilukada dihadapkan dengan tugas baru yang menjengkelkan. 


Dan itu berhubungan dengan Raditya Mahesa putra bungsu dari Reynaldi dan Vivian Mahesa, Raditya yang tampan, CEO Mahesa grup, playboy dan gemar bersenang-senang sering membuat keluarganya pusing bukan main. Selain itu apa tugas baru Aira?

Editor's Note
Ceritanya sangat aktual dan pas dengan konteks kekinian... pemilu, pemilukada... ditambah dengan roman yang mengduk-aduk emosi.


Sinopsis
 Pertemuan pertama Aira dan Radit tidak semulus yang diduga. Tumpahnya kopi di kemeja Radit saat di dalam lift membuat Aira dipenuhi rasa bersalah. Radit yang juga saat itu temperamen, memarahi Aira karena kecerobohannya.

Pandangan Radit berubah saat Aira mempersentasikan salah satu proyek mereka terkait pilkada yang akan berlangsung. Sejak saat itu Radit memperhatikan Aira lebih dekat, dan semakin dekat ia menyadari bahwa ia memiliki cinta pada Aira.

Sayangnya, Aira terlalu dekat dengan Dimas. Terlalu dekat hingga Radit merasa dirinya tidak pantas bersaing dengan saudaranya sendiri.

G+

Sabtu, 13 Mei 2017 0 komentar

Review Buku: Spooky Stories - Hell City by Indzana Zulfa

Judul: Spooky Stories – Hell City
Penulis: Indzana Zulfa
Penerbit: Noura Books
Terbit: April 2015
Format ebook via iJak
ISBN  9786020989396


Blurb
Vero muak ketika teman-temannya bercerita tentang hantu. Baginya, hantu hanyalah omong-kosong yang berasal dari mulut para pembohong. Hantu itu tidak pernah ada, tidak perlu ada, dan tidak usah dipercaya. Begitulah yang Vero yakini selama ini. Namun, semenjak pindah ke sebuah kota tua yang sepi, keyakinan Vero mulai berubah. Dia sering diganggu oleh teror-teror yang menyeramkan. 


Sebelumnya Vero tidak percaya kalau itu semua adalah ulah makhluk gaib. Namun, karena diteror terus-menerus, akhirnya Vero mulai mau mengakui bahwa ternyata makhluk gaib itu benar-benar ada-dan dia sudah sangat terlambat menyadarinya!


Sinopsis
Vero tidak percaya hantu. Dan dia membenci teman-temannya yang selalu membicarakan hantu yang bergentayangan setelah dibunuh sekeluarga di sebuah rumah besar. Baginya mempercayai hal-hal seperti itu tidak penting sama sekali. Sampai akhirnya ia dan sekeluarga pindah ke Hell City, dan ia girang, karena yakin di kota baru tersebut tidak akan ada yang membicarakan hantu, hantu dan hantu.

Sesampainya di kota tersebut, Vero merasakan kejanggalan.Mulai dari suasana yang mencekam, walaupun di siang hari dan juga sekolah barunya yang banyak sekali terjadi hal-hal mistis. Meski begitu, Vero tetap kekeuh tidak percaya.

Sampai suatu hari ia menyaksikan sendiri dan berhadapan langsung dengan hantu tersebut

G+

Rabu, 10 Mei 2017 0 komentar

Review Buku: Not A Perfect Wedding - Asri Tahir

Impian Pernikahan yang Sempurna Sekedar Ilusi


Judul: Not A Perfect Wedding
Penulis: Asri Tahir
Penerbit:Elexmedia Komputindo
Tebal 312 halaman
Format ebook via iJak


Sinopsis

Raina terkejut saat bukan Raka yang mengucapkan ijab kabul. Pernikahan yang seharusnya dinanti-nantikan Raina berubah menjadi sebuah dilema dan hancurnya kepercayaan Raina pada orangtua, kakak-kakaknya terutama pada Pram. Setelah pernikahan barulah Pram membawa Raina ke kuburan Raka yang masih basah. Menangisi nasib yang telah menimpa kehidupannya, masa depannya dan cinta sejatinya.

Pram yang berusaha memenuhi janji pada Raka, menjaga Raina.

Sampai Pram merasa menjaga Raina bukanlah lagi sebuah janji, melainkan kewajiban sebagai suami.

G+

Senin, 01 Mei 2017 1 komentar

Review Buku: Being Henry David by Cal Armistead

Judul: Being Henry David
Penulis: Cal Armistead
Penerbit: Spring
Penerjemah: Dewi Sunarni
Cetakan ke-1; September 2016; 256 halaman
ISBN 978 – 602 – 71505 – 7 – 7


Blurb

‘Hank' tersadar di Stasiun Penn, New York tanpa ingatan. Pemuda berumur tujuh belas tahun itu tidak tahu namanya, siapa dirinya, dan dari mana ia berasal. Satu-satunya petunjuk yang ia miliki adalah sebuah buku berjudul 'Walden' karya Henry David Thoreau yang ada di tangannya. Menggunakan buku itu, ia mencoba mencari jati dirinya. Dapatkah ia mengingat kembali siapa dirinya?


Atau lebih baik ia tidak mengingatnya sama sekali?


Sinopsis

Hank berusaha keras mengingat siapa dirinya dan apa yang sedang ia lakukan di New York. Bertemu dengan Jack dan Nessa yang ternyata terlibat masalah dengan seorang pengedar narkoba. Setelah masalah pelik yang timbul, Hank melarikan diri. Berbekal buku Walden karya Henry David Thoreau, Hank berpetualang ke kota kecil tempat Henry dilahirkan dan dibesarkan.

Sedikit demi sedikit kilasan ingatannya muncul.

Sayangnya, monster di dalam dirinya mencegah hal itu terjadi.

G+

 
;